OSIS

OSIS

Satu-satunya organisasi  resmi yang berada disekolah. OSIS adalah suatu organisasi yang bisa menjadi tonggak perubahan bagi sekolah. Banyak kegiatan yang dapat dilakukan OSIS. Disini saya memberi  sedikit masukan untuk OSIS.

OSIS akan berjalan dengan baik apabila terjadi kekompakan didalamnya, ada beberapa tips untuk melatih kekompakan didalam OSIS.
  • Hapus Senior dan Junior
    Maksut kata diatas adalah tanamkan pada mindset anda bahwa di OSIS ini tidak ada yang namanya senioritas. Semua sama, semua adalah OSIS. Yang perlu ada dalam organisasi ini adalah rasa kekeluargaan. Yaitu jadikanlah yang senior menjadi kakak sehingga dapat membimbing adiknya yang junior supaya terjadi hubungan yang harmonis. Ketika adik dalam kesusahan, kakak diwajibkan menolong adik, bukan hanya memberikan adik target kepada adik untuk melakukan tugasnya, Kakak juga harus ikut serta membantu dalam pembuatan program yang dibuat adik. Kita disini keluarga, ketika ada satu anggota keluarga kita kesusahan kita  harus ikut susah dan meringankan beban keluarga kita dengan memberi solusi yang terbaik.
  • Ciptakan Keadilan
    Mari kita samakan derajat kita, yaitu dengan cara samakan  hukuman yang diberikan kepada OSIS, jadi ketika anggota OSIS dihukum karena melakukan suatu pelanggaran, dan PH OSIS juga melakukan suatu pelanggaran, semua harus diberi hukuman yang sama, akan lebih baik jika pemimpin dapat hukuman yang sedikit lebih berat. Mengapa demikian? Karena pemimpinlah yang menjadi kepala keluarga dan bertanggung jawab atas keluarganya. Apabila pemimpin diberi hukuman yang lebih berat, ini dapat menjadikan suatu spirit kepada pemimpin sehingga pemimpin jangan sampai melakukan suatu kesalahan

  • Solidaritas
    Wujudkan rasa solidaritas dalam OSIS. Contoh, ketika ada satu anggota OSIS yang tidak dapat bersenang-senang. Semua anggota OSIS harus menghentikan kegiatan bersenang-senang tersebut, jangan sampai OSIS malah meninggikan egonya dan meninggalkan orang yang sedang dalam masalah tersebut. Karena  jika OSIS meninggikan egonya untuk kesenangan diri sendiri, sedikit demi sedikit OSIS bisa runtuh. Ibarat pondasi, pondasi yang dimiliki OSIS semakin lama akan semakin rapuh.

  • Evaluasi
    Berikan kritik dan saran kepada masing individu, tentunya harus dengan kritik dan saran yang membangun, jangan sekali-kali menjatuhkan mental aggota OSIS sehingga berdampak down ataupun rasa kebencian. Ketika ada kritik dan saran yang diberikan, jangan tolak mentah-mentah hal  tersebut, karena dari itulah anda akan bisa menjadi pribadi yang lebih baik.

Itulah sedikit bualan dari otak saya, semoga ini dapat berguna untuk OSIS .


-YUSUF MURSALIMO-

0 komentar:

Posting Komentar